Jum'at, 03 Mei 2024
Rauhanda Riyantama : Rabu, 26 September 2018 | 11:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Himedik.com - Pihak ketiga diduga menjadi penyebab keretakan rumah tangga komedian Entis Sutisna alias Sule bersama sang istri yang telah dibina selama 20 tahun. Beredar gosip, sang istri bernama Lina berselingkuh dengan pria lain yang berprofesi sebagai tukang pijat lewat aplikasi karaoke bernama Smule.

Berkaca dari kasus tersebut, sebuah perceraian yang melibatkan pasangan yang telah lama menikah sering dikaitkan dengan istilah puber kedua. Jika umumnya pria yang mengalami puber kedua, tapi benarkan wanita juga bisa merasakannya?

Dirangkum Himedik dari berbagai sumber, istilah puber kedua sebenarnya tidak ada dalam dunia medis, tapi secara psikis kondisi itu bisa dialami oleh pria maupun wanita. Menurut psikolog klinis Rosdiana Setyaningrum, M. Psi., MHPEd, pembuktian diri tiap orang berbeda-beda.

"Jika pria pemikirannya cenderung berorientasi pada seks, biasanya pembuktian diri berhubungan dengan wanita. Sedangkan wanita pembuktian diri bisa seperti ingin tampil semenarik mungkin, karena senang kalau dibilang cantik," kata Rosdiana.  

Sementara itu, pakar andrologi dan seksiologi, Prof. DR. Dr. Wimpie Pangkahila, SpAnd, FAACS, menjelaskan bahwa wanita juga bisa menjali hubungan dengan pria lain meski sudah menikah dan usianya sudah tidak muda lagi. Hal ini biasanya terjadi karena ada kejenuhan dalam hubungan. 

"Perempuan jangan dikira tidak bisa begitu. Perempuan juga bisa merasa jenuh pada pasangan. Apalagi kalau mengalami masalah seks. Karena semakin terungkap perempuan bisa selingkuh. Istri juga bisa selingkuh," pungkas Dr Wimpie.

BACA SELANJUTNYA

Ibu Hamil Perlu Batasi Konsumsi Ikan, Ini Alasannya