Sabtu, 27 April 2024
Vika Widiastuti | Shevinna Putti Anggraeni : Kamis, 15 Agustus 2019 | 19:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Himedik.com - Pasangan aktor Ajun Perwira dan Jennifer Jill saat ini tengah bahagia setelah berhasil melakukan program bayi tabung (IVF). Beberapa waktu lalu mereka baru saja melakukan transfer embrio, tahap akhir dalam program bayi tabung.

Mereka melakukan transfer embrio di Rumah Sakit Dr Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat. Pasangan ini memiliki program kehamilan bayi tabung lantaran usia Jennifer Jill sudah 48 tahun.

Bagi Anda seorang wanita tentu penasaran seberapa besar tingkat keberhasilan program bayi tabung jika sudah usia di atas 40 tahun.

Melansir dari Your Fertility Friend, keinginan memiliki keturunan atau hamil di usia 40 tahun ke atas bukan hal yang mudah bagi wanita. Hal ini berkaitan dengan kesehatan dan kondisi reproduksi mereka ketika menjelang masa menopause.

Para ilmuwan mengatakan bahwa rata-rata wanita dilahirkan memiliki 7 juta telur. Jumlah telur ini akan terus berkembang ketika masa pubertas.

Ajun Perwira dan istrinya, Jennifer Jill [Instagram/ajunperwira]

Pastinya, jumlah telur juga akan menurun seiring bertambahnya usia wanita. Bahkan sebagian besar sel telur yang dimiliki oleh wanita di atas 40 tahun mengalami kelainan kromosom lebih tinggi daripada wanita usia 10-20 tahunan.

Artinya, lebih sedikit sel telur berkualitas tinggi yang bisa memberikan hasil terbaik untuk kehamilan dan bayi sehat.

Karena itu, peluang kehamilan wanita seiring bertambahnya usia sudah pasti akan menurun. Khususnya wanita di atas usia 40 tahun, peluang kehamilan akan menurun hingga 5 persen per bulannya.

Sehingga wanita di atas 40 tahun disarankan untuk melakukan program bayi tabung atau IVf jika ingin memiliki keturunan. Meskipun peluang keberhasilan wanita di atas 45 tahun menjalani IVF hanya 3 persen.

BACA SELANJUTNYA

Program IVF Istri Denny Cagur Gagal, Apa Kaitannya dengan Kualitas Sperma?