Sabtu, 27 April 2024
Yasinta Rahmawati | Fita Nofiana : Selasa, 24 November 2020 | 15:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Himedik.com - Kesehatan secara keseluruhan sangat dipengaruhi oleh pola hidup dan kebiasaan, termasuk pada kualitas hidup seperti berat badan dan penyakit kronis. Dalam hal ini, berat badan bukan cuma soal penampilan tapi juga kesehatan, sebab kelebihan berat badan bisa memicu masalah kesehatan kronis.

Melansir dari Healthline, berikut beberapa kebiasaan yang sering kali memicu peningkatan berat badan dan penyakit kronis, antara lain:

1. Waktu Makan Tak Teratur

Sebuah studi yang diterbitkan dalam American Journal of Clinical Nutrition menyatakan bahwa mereka yang makan pada waktu tidak teratur cenderung lebih sering merasa lapar.

Terlebih lagi, waktu makan tak teratur juga meningkatkan risiko penyakit kronis seperti diabetes dan sindrom metabolik. Hal ini disebabkan karena jam internal tubuh tidak mampu mengatur proses alami seperti pencernaan, nafsu makan, dan produksi insulin.

2. Tidak Minum Cukup Air

Sebuah studi yang diterbitkan dalam European Journal of Nutrition mengamati bahwa mereka yang minum air sebelum sarapan mengonsumsi lebih sedikit kalori. Dengan mengurangi kalori makan bisa meminimalisir kemungkinan kenaikan berat badan.

Minum air putih di pagi hari. (Shutterstock)

3. Duduk Terlalu Lama

Sebuah penelitian yang diterbitkan di PubMed Central berjudulmenunjukkan bahwa  mereka yang duduk terlalu lama berisiko lebih tinggi terkena penyakit kronis. Tapi, Anda bisa mengaturnya dengan mengimbangi waktu duduk Anda dengan aktivitas fisik. Anda bisa mulai dengan joging atau lompat tali selama 30 menit.

BACA SELANJUTNYA

7 Efek Begadang bagi Kesehatan, dari Obesitas hingga Menurunkan Konsentrasi