Rabu, 24 April 2024
Rima Sekarani Imamun Nissa | Yuliana Sere : Sabtu, 09 Februari 2019 | 10:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Himedik.com - Sepasang suami istri bercerai hanya tiga menit setelah sah dinyatakan sebagai suami dan istri.

Setelah ditelusuri, ini hanya diakibatkan oleh ejekan yang dilontarkan oleh sang pengantin pria ketika mereka hendak meninggalkan upacara pernikahan.

Kejadian itu bermula ketika pasangan tersebut selesai menandatangani surat-surat pernikahan dan hendak berjalan keluar dari gedung pengadilan.

Sayangnya saat itu pengantin wanita tersandung. Menurut sebuah laporan, pengantin pria langsung memanggilnya bodoh karena terjatuh.

Media setempat mengatakan wanita itu menjadi sangat marah dan menuntut hakim untuk segera mengakhiri pernikahan mereka.

Perceraian. (Unsplash/Zoriana Stakhniv)

Hakim setuju dan melayani permintaan pembatalan pernikahan hanya tiga menit setelah mereka menikah.

Melansir dari mirror, pasangan yang tinggal di Kuwait tersebut bahkan tidak meninggalkan gedung pengadilan dengan status sebagai pasangan suami istri.

Ini diyakini sebagai pernikahan terpendek dalam sejarah negara itu.

Kejadian yang telah tersebar di beberapa media sosial ini pun langsung mendapat respon dari sejumlah orang.

Salah seorang menulis di Twitter, ''Pernikahan tanpa rasa hormat adalah kegagalan sejak awal.''

''Lebih baik meninggalkannya di awal jika seperti ini dia bertindak,'' ungkap yang lain.

BACA SELANJUTNYA

Perceraian Orangtua Berpengaruh pada Hormon Oksitosin Anak, Apa Dampaknya?