Kamis, 25 April 2024
Rima Sekarani Imamun Nissa | Yuliana Sere : Selasa, 22 Januari 2019 | 09:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Himedik.com - Seorang wanita secara tidak sadar menelan satu paket pil yang kemudian tersangkut di tenggorokannya selama 17 hari.

Wanita berusia 40 tahun tersebut mengunjungi ruang gawat darurat di Inggris. Dia mengeluh merasa ada sesuatu yang bersarang di tenggorokannya. Dia juga kesulitan menelan.

Diberitakan Newsweek, selama tiga minggu ia telah mengunjungi klinik THT di Rumah Sakit Area Craigavon, Portadown, dan Rumah Sakit Royal Victoria, Belfast.

Pada kunjungan pertamanya, dokter THT memeriksanya. Hanya saja setelah melakukan rontgen dada dan leher, tidak ditemukan adanya masalah. Pemeriksaan laring juga mendapatkan hasil yang sama.

Dokter pun memintanya untuk kembali dalam waktu 48 jam jika gejalanya tidak membaik.

Tiga hari kemudian, ia masih mengalami masalah tenggorokan. Dokter pun meresepkan steroid dan obat penghilang rasa sakit.

Kemasan obat. (pixabay/pexels)

Tim medis pun kembali melakukan tes setelah lima hari dan tetap mendapatkan hasil yang sama. Namun setelah melakukan gastroskopi, barulah petugas medis menemukan satu paket pil bersarang di tenggorokannya.

Mereka menyimpulkan wanita itu telah menelan obat pereda nyerinya saat malam hari saat dalam kondisi setengah sadar. Bungkusan itu tersangkut di tenggorokannya selama 17 hari.

''Saya tidak tahu kalau saya menelan ini. Itu sudah berlangsung tiga minggu dan saya tidak percaya ketika saya melihat gambar itu,'' kata wanita itu.

Tim medis memperingatkan bahwa hal itu bisa membawa risiko kematian. Mereka menyarankan jika telah mengalami gejala yang aneh di tenggorokan, lebih baik segera mendapatkan diagnosis dokter.

BACA SELANJUTNYA

Peneliti Membuktikan Anosmia Adalah Prediktor Infeksi Covid-19 Terbaik