Jum'at, 26 April 2024
Yasinta Rahmawati : Selasa, 28 Januari 2020 | 13:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Himedik.com - Cuddle atau pelukan adalah hal umum yang biasa dilakukan pada orang terdekat maupun tersayang. Secara universal, pelukan sendiri diyakini membuat seseorang merasa lebih nyaman dan baik.

Dari segi kesehatan, ternyata pelukan terbukti membuat kita lebih sehat dan lebih bahagia. Menurut para ilmuwan, manfaat pelukan melampaui perasaan hangat yang didapatkan ketika Anda memegang seseorang di lengan Anda. Dilansir dari Healthline, berikut manfaat cuddle atau pelukan dari sisi kesehatan.

1. Pelukan mengurangi stres dengan menunjukkan support
Ketika seorang teman atau anggota keluarga tertimpa sesuatu yang menyedihkan atau tidak menyenangkan, beri mereka pelukan. Para ilmuwan mengatakan bahwa memberikan dukungan kepada orang lain melalui sentuhan seperti pelukan dapat mengurangi stres mereka.

2. Pelukan dapat melindungi Anda dari penyakit
Efek pelukan yang mengurangi stres juga bisa membuat Anda lebih sehat. Dalam sebuah penelitian terhadap lebih dari 400 orang dewasa, para peneliti menemukan bahwa berpelukan dapat mengurangi kemungkinan seseorang jatuh sakit. Para peserta dengan banyak teman suportif lebih kecil kemungkinannya untuk sakit.

Pasangan kekasih berpelukan. (Unsplash/Niver Vega)

3. Pelukan bisa membuat Anda lebih bahagia
Oksitosin adalah zat kimia dalam tubuh kita yang kadang-kadang disebut "hormon pelukan" oleh para ilmuwan. Ini karena kadarnya meningkat ketika kita berpelukan, menyentuh atau duduk berdekatan dengan orang lain.

Oksitosin dikaitkan dengan kebahagiaan dan lebih sedikit stres. Para ilmuwan telah menemukan bahwa hormon ini memiliki efek kuat pada wanita. Oksitosin menyebabkan penurunan tekanan darah dan hormon stres norepinefrin.

Satu studi menemukan bahwa manfaat positif oksitosin paling kuat pada wanita yang memiliki hubungan yang lebih baik dan lebih sering berpelukan dengan pasangan asmara mereka. Wanita juga melihat efek positif oksitosin ketika mereka menggendong bayi mereka.

4. Pelukan dapat membantu mengurangi rasa sakit
Penelitian menunjukkan beberapa bentuk sentuhan mungkin mampu mengurangi rasa sakit. Dalam satu studi, orang-orang dengan fibromyalgia memiliki enam perawatan sentuhan terapi. Setiap perawatan melibatkan sentuhan ringan pada kulit. Para peserta melaporkan peningkatan kualitas hidup dan mengurangi rasa sakit. Memeluk adalah bentuk sentuhan lain yang dapat membantu mengurangi rasa sakit.

BACA SELANJUTNYA

Benarkah Pakai Bra Seharian Penuh Tak Baik untuk Kesehatan? Ini Kata Pakar