Jum'at, 29 Maret 2024
Angga Roni Priambodo | Yuliana Sere : Sabtu, 13 Oktober 2018 | 19:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Himedik.com - Pada dasarnya, semua buah memiliki manfaat jika dikonsumsi secara rutin, tak terkecuali delima. Buah yang dalam bahasa ilmiah punica granatum ini mengandung banyak nutrisi.

Delima memiliki kandungan vitamin A, C, E, kalsium, fosfor, zat besi, asam folat, potasium, niasin, thiamin, riboflavin dan folat, niasin, thiamin, riboflavin dan folat.

Dilansir dari medicaldaily, selain mengandung berbagai nutrisi di atas, delima juga mengandung antioksidan polifenol. Berikut beberapa manfaat delima jika sering dikonsumsi, antara lain:

1. Tingkatkan daya ingat

Antioksidan polifenol mampu meningkatkan memori. Sebuah studi pada 2013 menunjukkan konsumsi secangkir jus delima selama 4 minggu dapat meningkatkan kesehatan otak, meningkatkan daya ingat verbal dan visual pada mereka yang memiliki masalah daya ingat.

Manfaat delima jika dikonsumsi secara rutin. (pixabay)

2. Kecilkan risiko obesitas

Periset dari Queen Margaret University, Edinburgh, Skotlandia pada 2016 menyatakan minum jus delima setiap hari membuat seseorang kurang merasa lapar. Akibatnya perasaan ingin makan berkurang sehingga mengecilkan risiko kegemukan.

Polifenol dalam delima dipercaya dapat menekan rasa lapar. Kamu cukup mengonsumsi satu gelas jus atau sekitar 8 ons delima.

3. Lawan kanker payudara

Kanker payudara menjadi ketakutan tersendiri bagi kaum wanita, khususnya, meski kanker ini juga bisa menyerang kaum pria. Senyawa fitokimia dalam delima mampu menekan laju perkembangan sel kanker.

Sementara itu, senyawa ellagitannin dapat mencegah berkembangnya sel kanker pada tubuh.

4. Lindungi tubuh dari masalah jantung

Tidak hanya daging buahnya yang bermanfaat, minyak delima juga berkhasiat untuk tubuh. Sebuah studi di Amerika menemukan mereka yang mengonsumsi 800 mg minyak delima selama 4 minggu mengalami penurunan trigliserida.

Senyawa trigliserida merupakan salah satu jenis lemak yang disimpan dalam jaringan. Jika senyawa ini menumpuk maka bisa mengakibatkan penyakit jantung dan stroke.

5. Cegah radang sendi

Bagi kamu yang sering mengalami masalah pada sendi, coba mulai konsumsi delima. Studi tahun 2016 mengatakan ekstrak buah ini mampu mengurangi gejala artritis. Mulailah dengan mengonsumsinya sebanyak 2 kali sehari.

Menakjubkan, kan? Itulah yang akan terjadi pada tubuh jika kamu sering mengonsumsi delima secara rutin.

BACA SELANJUTNYA

Jangan Dilakukan, Ini 5 Bahaya Minum Sambil Berdiri!