Jum'at, 29 Maret 2024
Rauhanda Riyantama | Krishnayanti C : Kamis, 20 September 2018 | 20:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Himedik.com - Kelompok lanjut usia atau biasa disebut lansia biasanya rentan mengalami gangguan makan dan kesehatan. Masalah pencernaan seperti sulit buang air besar merupakan hal yang paling sering terjadi pada lansia.

Semakin bertambah usia, massa otot akan berkurang dan menyebabkan kebutuhan asupan juga berkurang. Maka dari itu, kelompok lansia harus memenuhi kebutuhan gizinya melalui jenis zat gizi berikut.

1. Kalsium

Kalsium merupakan zat gizi utama yang berpengaruh pada kesehatan dan kekuatan tulang. Semakin bertambahnya usia, tulang seorang lansia semakin rapuh. Maka itu, sumber makanan yang memiliki kalsium tinggi seperti susu, protein hewani, dan sayuran hijau sangat dibutuhkan lansia.

2. Serat

Ilustrasi (qcs.co.uk)

Sembelit seringkali terjadi pada kelompok lansia. Konsumsilah makanan yang banyak mengandung serat seperti nasi merah, sayur, dan buah agar pencernaan dan buang air besar lancar.

3. Cairan

Lansia sangat rentan mengalami dehidrasi akibat kurang minum. Hal ini disebabkan karena mereka tidak lagi terlalu peka dengan rasa haus. Oleh karena itu, perbanyak konsumsi air putih setiap harinya untuk memenuhi cairan dalam tubuh.

4. Zat besi

Kekurangan zat besi dapat menyebabkan anemia. Tubuh menggunakan zat besi untuk dijadikan hemoglobin sebagai alat transportasi oksigen dan makanan ke berbagai jaringan dalam darah. Penuhilah zat besi dengan makan daging sapi, ayam, hati sapi, dan beberapa sayuran hijau.

Demi menjaga kesehatan di usia yang sudah tua, penuhilah zat-zat tersebut.

BACA SELANJUTNYA

Dokter: Banyak Serang Lansia, Katarak Cenderung Mudah Diatasi